Tempat Beli Buku Online Terlengkap dan Terpercaya

Jika anda penggemar buku atau suka membaca dan koleksi berbagai macam buku entah itu buku sains, novel, komik dan sebagainya, tentu pernah mencari buku via internet atau secara online. Mencari buku terkadang menjadi suatu kesulitan sendiri, bisa dikarenakan masalah lokasi ataupun ketersediaan judul buku. Melalui internet, pencarian tersebut bisa sangat terbantu, karena saat ini banyak sekali toko buku online yang menyediakan berbagai macam buku.

Menemukan toko buku online yang lengkap juga tidak mudah, kadang-kadang ada toko buku online yang memajang judul buku tapi stock atau persediaannya tidak ada. Lebih parah lagi jika sampai terjebak di toko buku abal-abal alias palsu sudah bisa dipastikan buku tidak akan didapat, uang pun melayang.

Mungkin sudah banyak yang mengenal Gramedia Online sebagai toko buku online terpercaya, dan berikut ini adalah beberapa toko buku online lainnya yang menyediakan buku lengkap dan tentu terpercaya atau sudah mendapat reputasi baik di internet.

Bukupedia - Bukupedia (sebelumnya bernama bookoopedia) adalah toko buku online yang berdiri sejak tahun 2007. Menyediakan lebih dari 10.000 buku Indonesia dan jutaan buku impor Amazon dari 9 negara seperi Amerika Serikat, Inggris, Kanada, China, Jepang, Perancis, Jerman, Italia, dan Spanyol. Selain menjual buku, Bukupedia.com juga membuka kesempatan bagi para penulis yang sedang berencana untuk menerbitkan buku hasil karyanya sendiri baik berupa Print on Demand (POD) ataupun e-book.

Tempat Beli Buku Online Terlengkap dan Terpercaya
BukaBuku - Situs ini menjual segala jenis buku, baik buku novel, buku anak-anak, buku impor, buku pelajaran, buku fiksi, buku komik, buku masak, buku komputer, buku kesehatan, buku travel, buku pengembangan diri, buku manajemen, buku religius, majalah dan masih banyak lagi. Di bukabuku.com Anda dapat menemukan ratusan ribu buku dengan koleksi yang sangat lengkap berasal dari berbagai penerbit ternama seperti Gramedia, Mizan, Elex Media Komputindo, Grasindo, Penerbit Ufuk, Kanisius, Andi Offset, Erlangga, Transmedia, Agromedia, Kompas, dan masih banyak lagi.

BukuKita - Toko buku ini sudah online sejak 2011 dan menyediakan berbagai macam buku-buku baru serta menyediakan layanan antar ke seluruh Indonesia. Bukukita.com telah beroperasi selama 5 tahun dan merupakan salah satu Toko Buku Online lumayan lengkap. Menurut situsnya, jumlah pelanggan BukuKita saat ini telah mencapai 90.380 orang dan terus bertambah.

Belbuk - Beli buku atau Belbuk (sebelumnya bernama beli-buku.com) hampir sama dengan buku kita menyediakan beragam buku dengan jumlah katalog buku sebanyak 38.000 lebih. Belbuk bekerja sama dengan perusahaan penerbitan dan distributor besar seperti Gramedia, Agromedia, Mizan, Erlangga, dan lain-lain

Palasari - Untuk para pelajar atau mahasiswa toko buku ini pasti cocok. Sebagai bursa buku terbesar dan termurah di Indonesia, kompleks bursa buku palasari berada di daerah kota bandung yang terdiri toko-toko yang menawarkan berbagai macam buku dari buku sekolah sampai buku untuk perguruan tinggi. Palasarionline.com bekerja sama dengan ratusan penerbit dan pemasok dalam dan luar negeri, termasuk didalamnya beberapa penerbit seperti Gramedia Pustaka Utama, Elex Media Komputindo, Erlangga, Rajawali, Binarupa Aksara, Andi Jogja dan lain - lain.

Periplus - Periplus didirikan tahun 1985, menyediakan beragam buku berkualitas serta majalah yang diimpor untuk pembaca di Indonesia. Jaringan Periplus berkembang dan memiliki lebih dari 45 gerai ritel di pusat perbelanjaan strategis seluruh Indonesia termasuk bandara dan mal juga Online Bookstore yang beralamat di periplus.com. Toko online ini memungkinkan Anda untuk memilih dari lebih dari 21 juta buku dan majalah internasional dengan cepat, jaminan pengiriman dan harga murah.

Kutukutubuku - Sesuai namanya, toko online ini memang dibuat oleh owner nya yang kutu buku alias sangat menyukai buku-buku. Ada banyak pilihan buku-buku baru yang menarik di kutukutubuku.com yang tentunya dijual dengan harga terjangkau untuk para pecinta buku.

Bukuqu - Bukuqu.com toko buku online yang menjual tidak hanya buku best seller, namun semua buku berkualitas dari penerbit di seluruh Indonesia. Bukuqu.com adalah toko buku online masa kini yang sama dengan bukupedia menawarakan fasilitas print on demand dan pembuatan Notebook.

Itulah beberapa tempat yang menyediakan buku online. Jika anda menyukai buku dan tidak sempat datang langsung atau mengunjungi toko buku, beberapa toko online buku di atas dapat membantu Anda mendapatkan buku favorit secara online dan mengantarkannya langsung ke rumah.